Partisipasi Aktif Warga Mesuji: Baznas Siap Menampung Zakat untuk Meningkatkan Kesejahteraan

    Partisipasi Aktif Warga Mesuji: Baznas Siap Menampung Zakat untuk Meningkatkan Kesejahteraan
    Kantor Baznas Kabupaten Mesuji

    MESUJI - Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kabupaten Mesuji tengah bersiap-siap untuk menampung zakat dari ribuan warga Mesuji. Junaedi S.P, Ketua Baznas Mesuji, mengungkapkan bahwa mereka siap menerima zakat dari masyarakat setempat dengan harapan dapat meningkatkan pemberdayaan ekonomi dan kesejahteraan bagi yang membutuhkan. Jumat [29/03/2024]

    Menurut Junaedi, zakat yang dikumpulkan akan digunakan untuk program-program yang telah direncanakan oleh Baznas Mesuji, seperti bantuan bagi pendidikkan atau Mesuji cerdas, Mesuji Sehat-tentang kesehatannya bantuan akomodasinya, Mesuji Makmur - Makmur perekonomiannya, Sejahtera-Wirausahanya Bantuan UMKM-nya, kemudian Taqwa - Keimanannya,  

    "Kami sangat berterima kasih atas partisipasi dan kepedulian warga Mesuji yang telah siap berzakat. Zakat yang dikumpulkan akan kami alokasikan dengan sebaik mungkin untuk membantu meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Dan, alhamdullilah Baznas Mesuji mendapatkan Beras dari pusat sebanyak 1 Ton, untuk dibagikan kepada 8 Asnaf, " ujar Junaedi.

    Ditambahkannya, Baznas Mesuji juga akan menjalankan program edukasi zakat guna meningkatkan pemahaman masyarakat tentang pentingnya berzakat serta cara yang tepat dalam menghitung dan mendistribusikan zakat sesuai dengan ketentuan syariat Islam.

    "Selain sebagai kewajiban agama, berzakat juga memiliki dampak yang besar dalam pembangunan sosial dan ekonomi. Oleh karena itu, kami terus melakukan sosialisasi dan edukasi agar masyarakat semakin memahami dan merasakan manfaat dari berzakat, " tambahnya.

    Dengan partisipasi aktif dari warga Mesuji dalam berzakat, diharapkan Baznas Mesuji dapat terus memberikan kontribusi yang signifikan dalam upaya meningkatkan kesejahteraan dan keadilan sosial bagi seluruh lapisan masyarakat Kabupaten Mesuji. [Udin]

    mesuji lampung
    Udin Komarudin

    Udin Komarudin

    Artikel Sebelumnya

    Hidup Bagaikan Minuman Alpukat: Sebuah Metafora...

    Artikel Berikutnya

    Harmoni dalam Ketidaksempurnaan: Melarikan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Lulus S3 1,5 Tahun: Siapa Bilang Pendidikan Harus Lambat?
    Hendri Kampai: Kelulusan Bahlil adalah Inspirasi Suatu Pencapaian
    Hendri Kampai: Indonesia Dikuasai Oligarki, Jangan Sampai Rakyat Merasa Dijajah 'Kumpeni' Zaman Now

    Ikuti Kami